Saturday, April 8, 2017

Cara Reset Printer Epson TX121


Alhamdulillah makan siang hari ini nikmat sekali, Jadi semangat lagi  nih untuk melanjutkan aktivitas hari ini, sebelum ada client lagi yang datang ke toko kang Marwan, lebih baik kang Marwan posting dulu ah untuk sobat semua. Sharing hari ini informasi positif tentang Cara Reset Printer Epson TX121.

Baik, to the point aja ya sob..

Gambar di bawah ini menunjukan kalo printer Epson TX121 sobat sudah waktunya di reset.

Oke, ikuti aja langkah berikut :
  • Nyalakan Printer Espon TX121 dan pastikan Espon TX121 sobat  sudah connect dengan komputer dan terinstall drivernya. Bagi yang belum punya driver Epson TX121 bisa download disini.
  • Jangan lupa Download dulu Resetter Epson TX121 nya disini.
  • Ekstrak file Resetter Epson TX121 yang sudah di download tadi dengan winrar, 7zip atau software RAR yang lain.
  • Kalo belum punya software winrar nya bisa download disini, Untuk software 7zip nya download disini.
  • Kemudian klik kanan pada file Resetter Epson TX121,  klik Ekstrak berkas / ekstrak file seperti gambar di bawah.
  • Buka folder hasil ekstrak tadi, kemudian klik 2x AdjProg seperti gambar di bawah.

  • Klik Accept
  • Klik Select
  • Model Name pilih Epson Stylus TX121
  • Destination pilih ESP Kemudian klik OK
  • Klik Particular Adjusment Mode
  • Pilih / klik Waste ink pad Counter kemudian klik OK
  • centang "Main Pad Counter dan FL Box Counter” kemudian klik "Initialization".
  • Kemudian klik OK
  • Kemudian matikan printer Epson TX121 anda dengan menekan tombol power, tunggu beberapa saat sampai  tidak ada pergerakan pada printer anda, kemudian klik OK
  • Klik OK
  • Klik  Finish
  • Kemudian Klik Close
  • Kemudian Klik Quit
  • Langkah terakhir  nyalakan printer nya, tunggu beberapa saat dan Printer Epson TX121 anda kembali normal.


OK, itulah  cara penggunaan resetter Epson TX121.

Semoga berhasil ya sob..

No comments:

Post a Comment